Rawon Daging Sapi

Bahan – Bahan

  1. 1/4 kg daging sapi
  2. Seadanya blonceng, potong dadu, buang tengahnya
  3. 2 btg daun bawang pre
  4. 3 lbr daun jeruk
  5. 2 lbr daun salam
  6. 2 btg serai, digeprek
  7. 1 ruas lengkuas, digeprek
  8. 1 bks bumbu rawon jadi (me:bamboe)
  9. Secukupnya garam, gula, kaldu jamur
  10. Secukupnya minyak
  11. Secukupnya air
  12. Secukupnya bawang goreng

Cara Membuat

  1. Siapkan bahan. Cuci bersih daging, rebus sampai daging empuk. Angkat dan tiriskan. Lalu potong daging. Daun bawang pre di iris 2cm an.

    Rawon Daging Sapi langkah memasak 1 foto Rawon Daging Sapi langkah memasak 1 foto
  2. Didihkan air rebusan daging. Tumis bumbu jadi dg daun jeruk, daun salam, lengkuas dan serai. Masukkan tumisan pada air rebusan daging, jika perlu tambahkan air.

    Rawon Daging Sapi langkah memasak 2 foto Rawon Daging Sapi langkah memasak 2 foto
  3. Jika sdh mendidih, masukkan daging. Beri garam, gula dan kaldu jamur. Test rasa. Masak sampai bumbu terserap daging sekitar 30 mnt. Kemudian masukkan blonceng. Masak sampai gambas empuk. Masukkan daun bawang pre. Aduk2 sampai merata. Matikan api. Beri taburan bawang goreng.

    Rawon Daging Sapi langkah memasak 3 foto Rawon Daging Sapi langkah memasak 3 foto Rawon Daging Sapi langkah memasak 3 foto
  4. Angkat dan sajikan bersama pelengkapnya, telur asin, tauge dan sambal terasi

    Rawon Daging Sapi langkah memasak 4 foto Rawon Daging Sapi langkah memasak 4 foto

Tinggalkan komentar