Rawon

Bahan – Bahan

  1. 250 g daging sandung lamur
  2. 550 ml air
  3. 1 batang serai
  4. 2 lembar daun salam
  5. 3 lembar daun jeruk
  6. 1 ruas lengkuas,geprek
  7. Minyak untuk menumis
  8. Bumbu Halus:
  9. 4 siung bawang merah
  10. 2 siung bawang putih
  11. 2 buah kluwek,ambil isinya
  12. 3 biji cabai merah keriting
  13. 1/2 ruas jahe
  14. Sedikit kunyit
  15. 1/2 sdt ketumbar
  16. 5 butir merica
  17. 1 buah kemiri
  18. Bahan Pelengkap:
  19. Secukupnya kecambah
  20. Sambal
  21. Irisan daun bawang
  22. Irisan seledri
  23. Jeruk nipis

Cara Membuat

  1. Cuci bersih daging dan potong kecil-kecil atau sesuai selera

    Rawon langkah memasak 1 foto Rawon langkah memasak 1 foto
  2. Rebus daging hingga setengah empuk

    Rawon langkah memasak 2 foto Rawon langkah memasak 2 foto
  3. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum

    Rawon langkah memasak 3 foto
  4. Tambahkan daun salam,serai,lengkuas dan daun jeruk,tumis hingga pecah minyak

    Rawon langkah memasak 4 foto
  5. Masukkan bumbu ke dalam rebusan daging,masak kembali hingga kuah mengental dan koreksi rasa

    Rawon langkah memasak 5 foto Rawon langkah memasak 5 foto
  6. Sajikan rawon dengan kecambah dan bahan pelengkap lain

    Rawon langkah memasak 6 foto

Tinggalkan komentar